Ada banyak variasi/jenis improvement untuk mendongkrak sound quality chip amp seperti MyRef, SuperSymetry, dan SuperGainclone. Dan ketiganya belum pernah saya realisasikan :D. MyRef pernah sudah hampir jadi lalu terbengkalai dan mangkrak dikolong meja. Kali ini saya tertarik bikin SuperGainclone yang dirancang oleh designer ampli ternama, Bob Cordell . Inverting mode plus buffer plus DC servo membuat saya penasaran dengan hasilnya yang diklaim bersuara manis manja grup :P.